PERBARUI.COM – Ketua umum PSSI Erick Thohir dijadwalkan akan bertemu FIFA pada Rabu, 29 Maret 2023.
Keberangkatannya ini merupakan tugas khusus dari Presiden RI, Joko Widodo, untuk menuntaskan persoalan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U20.
Diketahui, beberapa waktu lalu ramai diperbincangkan isu mengenai gelaran Piala Dunia U-20 yang akan dilaksanakan di Indonesia.
Adanya penolakan salah satu kontestanya yakni timnas Israel membuat rangkaian kompetisi bergengsi sepakbola antar negara ini terhambat.
Baca Juga: Jordi Amat jadi Penyelamat saat Indonesia Tahan Imbang Burundi 2–2
Drawing Piala Dunia U-20 2023 yang merupakan bagian dari rangkaian juga terpaksa harus dibatalkan.
Sebelumnya kegiatan ini dijadwalkan akan di gelar pada 31 Maret 2023 bertempat di Bali. Sayangnya beberapa hari kemarin FIFA membatalkan kegiatan tersebut.
Isu pembatalan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 pun beredar dimana-mana.
Bahkan dalam satu berita menyebutkan beberapa negara siap untuk menggantikan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.
Baca Juga: Presiden Jokowi: Jangan Campur Adukkan Olahraga dan Politik
Salah satu negara yang di gadang-gadang siap menggantikan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 adalah Peru. Banyak sekali berita-berita baik nasional maupun internasional memberitakan ahl tersebut.
Untuk menyelesaikan permasalahan tersebut Presiden RI, Joko Widodo menugaskan Erick Thohir untuk berdiplomasi dengan FIFA agar ada solusi khususnya untuk sepakbola Indonesia. Erick pun meminta doa agar mendapatkan hasil yang terbaik dalam upaya diplomasinya.
“Saya dapat instruksi untuk segera ke dan berdiplomasi mencari solusi untuk sepak bola Indonesia. Ini hal yang tidak mudah. Saya akan berusaha semaksimal mungkin. Mohon doa untuk kami semua yang memang ditugaskan untuk bisa mendapatkan hasil yang terbaik bagi bangsa dan rakyat Indonesia. Saya harap ada doa dari seluruh masyarakat," kata Erick di sela-sela pertandingan uji coba Timnas Indonesia Vs Burundi di Stadion Patriot, Bekasi, Selasa, 28 Maret 2023.
Baca Juga: Shin Tae Yong Sayangkan Pembatalan Drawing Piala Dunia U-20
Erick akan bertemu dengan petinggi FIFA pada Rabu dini hari pukul 01.00 WIB di tempat yang dirahasiakan.
Artikel Terkait
Performa Apik Pemain Naturalisasi Antarkan Timnas Indonesia Menang atas Burundi
Ingris Menang Atas Ukraina, Kane dan Saka Sumbang Gol
Akibat Crash Marquez Terkena Penalti dan Cedera
FIFA Lakukan Inspeksi Terakhir Stadion GBT Jelang Piala Dunia U-20
Fransesco Bagnaia Juarai Seri Pembuka MotoGP 2023
Portugal Menang Besar Atas Luksemburg, Ronaldo Cetak Brace
Italia Kantongi Tiga Poin Usai Kalahkan Malta 2-0
Chicago Bulls Kalahkan Los Angeles Lakers dalam Lanjutan NBA
Shin Tae Yong Sayangkan Pembatalan Drawing Piala Dunia U-20
Jordi Amat jadi Penyelamat saat Indonesia Tahan Imbang Burundi 2–2